MU vs Man City, Adu Tajam Rashford dan Gabriel Jesus
Jakarta, CNN Indonesia -- Adu tajam Marcus Rashford dan Gabriel Jesus akan menjadi warna tersendiri saat Manchester United bersua Manchester City pada semifinal Piala Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Selasa (7/1) waktu setempat.Rashford merupakan sosok yang sangat diandalkan di lini depan The Red Devils. Penyerang berusia 22 tahun itu selalu jadi andalan manajer Ole Gunnar Solskjaer di lini depan tim Setan Merah.
Rashford sudah bermain dalam 28 laga di semua ajang bagi MU. Ia berhasil mencetak 16 gol dan memberikan lima assist.Torehan itu membuat Rashford berstatus top skor sementara MU. Pemain asal Inggris mengungguli Anthony Martial (10 gol) dan pemain muda Mason Greenwood (8 gol).
Rashford juga yang jadi salah satu mimpi buruk Man City saat takluk 1-2 dari MU di Liga Inggris, 7 Desember 2019. Rashford berkali-kali merepotkan pertahanan The Citizens dan mencetak satu gol melalui tendangan dari titik penalti.
![]() |
Di kubu tim tamu, nama Jesus belakangan mencuat ke permukaan. Cedera yang dialami Sergio Aguero jadi berkah buat pemain asal Brasil itu yang mulai rutin mengisi tim utama.
[Gambas:Video CNN]
Kepercayaan dari manajer Pep Guardiola dibayar Jesus dengan performa apik. Di dua laga terakhir, pemain berusia 22 itu sukses mencetak dua gol.
Pergerakan Jesus wajib diwaspadai pemain belakang MU. Apalagi, mantan pemain Palmeiras itu akan didukung Riyad Mahrez, Raheem Sterling, hingga Kevin De Bruyne untuk mencetak gol. (jal/bac)
Halaman Selanjutnya >>>>
Bagikan Berita Ini
0 Response to "MU vs Man City, Adu Tajam Rashford dan Gabriel Jesus"
Post a Comment